Malam ini dilema menghampiri sunyiku
Entah aku yang egois
Atau keadaan yang memaksaku untuk egois
Apapun itu, semua seperti tak bersahabat
Tidak juga seperti laut
Yang mengizinkanku untuk terlalu egois
Untuk menatapnya, selama yang aku ingin
Untuk memilikinya, sebanyak yang aku mau
Karena dia tahu,
Keinginanku, sesederhana desir ombaknya

Komentar
Posting Komentar